JAWA BARAT – Tahapan pemilu pada 14-16 April 2019 masuk dalam tenang dan pencoblosan tinggal menghitung hari. Tiga organisasi Bobotoh berharap tak ada lagi kabar hoaks, isu-isu negatif yang menyudutkan satu sama lain muncul di ruang publik. Dan terpenting adalah komitmen menjaga Pemilu 2019 tetap aman, damai di wilayah Jawa Barat.
Ketua Bomber Asep S Abdul, Ketua The Boms Nevi dan Ketua Viking Heru Joko menyerukan agar kepada seluruh suporter Persib Bandung yang tergabung dalam organisasi Bobotoh untuk berpartisipasi dalam menentukan hak pilihnya pada pemilu 2019 yang tinggal menghitung hari. Manfaatkan kesempatan lima tahunan ini untuk hadir di tempat-tempat pemungutan suara (TPS).
“Seluruh anggota Bobotoh jangan jadi golongan putih alias golput,” ungkap mereka, hari ini.
Sebab, kata mereka, golput sama artinya tidak mencintai masa depan bangsa dengan menihilkan kewajiban memilih yang terbaik. Kendati demikian, mereka juga tetap mengingatkan bahwa persatuan selalu diatas segala-galanya.
“Kini, saatnya kita menentukan pilihan pada 17 April 2019. Ingat persatuan selalu di atas segala-galanya,” sebutnya.
Setelah Bobotoh melakukan deklarasi dukungan terhadap capres pasangan no urut 01, Jokowi – Ma’ruf Amin di Balerame, Gedung Budaya Sabilulungan, Kab. Bandung (Sabtu 30 Maret 2019) yang dihadiri sekitar 20 ribu suporter, Ketua Bomber Asep S Abdul mengharapkan seluruh anggota Bobotoh menahan diri dan menjaga Jawa Barat agar pemilu 2019 dapat berjalan aman, lancar dan kondusif serta mengawal pelaksanaan pemilu agar pemilu berjalan dengan transparan dan tidak ada kecurangan sehingga hasil pemilu benar-benar harapan rakyat.
“Presiden terpilih nanti harus memiliki komitmen memajukan Indonesia, termasuk pembangunan infrastruktur dan peduli dengan pembangunan di Jabar. Selain itu juga mempunyai komitmen besar untuk kemajuan sepak bola Indonesia karena sepakbola adalah milik rakyat,” tandasnya.