Nasional

Aspirasi di Hari Kebangkitan Nasional, Anak Muda Yogyakarta Rangkai Video Orkestra Bertajuk Selamatkan Generasi Muda

Yogyakarta – Sekelompok anak muda yang dimotori Rakanda Samudro Kinasih (26 th) membuat kegiatan untuk menyampaikan suara mereka melalui video dan musik. Bertempat di halaman RJA Coffee Indonesia, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mereka berkumpul melingkari lilin menyala membentuk tulisan SOS sambil membawakan lagu-lagu nasional. Aksi mereka didokumentasikan secara serius dengan menggunakan drone ini cukup berhasil menarik perhatian pengunjung.. Pengunjung juga nampak menikmati alunan indah yang mereka bawakan.

Memanfaatkan momen hari Kebangkitan Nasional, menurut Rakanda yang pernah menjadi Konser Master GBN di Istana Negara 2018, video yang dibuat tersebut merupakan seruan anak muda kepada seluruh elemen bangsa akan pentingnya menyelamatkan jiwa generasi muda dan anak-anak sebagai penerus bangsa.

“Generasi muda perlu mendapat perhatian lebih dari semua pihak sehingga berkembang secara sehat baik jasmani maupun rohani. Jika banyak ruang dan kesempatan berproses baik tentunya energi anak muda akan tercurahkan secara positif.” tegas Rakanda.

Pemilihan lokasi aksi karena mereka secara rutin mengadakan latihan yang terbuka untuk umum seminggu sekali di RJA Coffee.

Sejalan dengan Rakanda, Pemilik RJA Coffee dan pendamping orkesta, Maria Ninis menegaskan bahwa semua pihak perlu memberi ruang dan kesempatan yang cukup bagi generasi muda.

“Dukungan terhadap anak-anak muda merupakan tanggung jawab kita semua. Kegiatan positif seperti ini sayang kalau tidak diakomodir atau tidak mendapat perhatian. Semoga semua pihak dari pemerintah, lembaga agama, masyarakat dan orang tua semakin memperhatikan pertumbuhan karakter generasi muda sehingga tidak akan terdengar berita-berita kekerasan yamg dilakukan anak muda sebagaimana sering terdengar akhir-akhir ini.” pungkas Maria.

Most Popular

Babenya adalah baca berita nya dari beragam situs berita populer; akses cepat, ringan dan hemat kuota internet.

Portal Terpercaya.

Copyright © 2016 BaBenya.com.

To Top